Thursday 29 November 2018

Menyampaikan Solusi Untuk Para Petani dan Guru Honorer Sandiaga Uno Di Sambut Warga Bogor Saat Kampanye

Adakan Kampanye Dibogor Sandiaga Uno beri Solusi untuk Guru Honorer
Cawapres nomor urut 2 Sandiaga Salahuddin Uno mengunjungi Kabupaten Bogor. Dalam kunjungannya, Sandiaga bertemu dengan para guru dan petani. Menanggapi keluhan salah seorang guru honorer, Sandiaga berjanji jika terpilih menjadi wakil presiden akan mencari solusi terbaik bagi para guru honorer ini.

"Kami Prabowo dan Sandi Pasti akan mencari solusi permanen bagi guru-guru honorer. Negara dan bangsa yang maju adalah bangsa yang memuliakan guru. Begitu juga dengan petani," kata Sandiaga melalui siaran pers, (Kamis 29/11).

Kampanye di Bogor, Sandiaga Uno  Kunjungi Petani dan guru Honorer dan Berjanji Akan Mencari Solusi Terbaik Untuk Petani dan Guru honorer di Indonesia

Seorang guru yang bernama Aput mengeluhkan nasibnya yang bekerja sebagai guru honorer. Aput telah bekerja selama 16 tahun dan belum diangkat menjadi ASN. Dia pun membagikan kisahya kepada Sandiaga agar bisa mengubah syarat usia maksimal pengangkatan guru honorer menjadi ASN tak lagi 35 tahun.

Keluhan itu pun di sambut Sandiaga seraya menyampaikan bahwa salah satu fokusnya bersama capres Prabowo Subianto ialah membenahi masalah ekonomi demi terwujudnya Indonesia yang adil dan makmur. Dia ingin membuat regulasi ekonomi yang berpihak pada kalangan rakyat kecil dan menengah, termasuk kalangan guru honorer dan petani.

"InsyaAllah jika kami diberikan kepercayaan menjadi pelayan masyarakat Indonesia, harga-harga terjangkau dan stabil juga penciptaan dan penyediaan lapangan kerja. Kami ingin melakukan tiga swasembada yakni swasembada pangan, swasembada energi dan air," ujar Sandi.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.

Blog Archive

Support